Bakal lokasi Kantor penghubung NU Kota Palembang

PCNU Palembang Tambah Kantor Penghubung

NU Palembang Online – Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Palembang, KH. Hendra Zainuddin Al-Qodiri mengumumkan akan segera membuat kantor penghubung NU Kota Palembang dekat Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II, tepatnya di samping Pindang H. Abdul Muta’al.

Dikatakan KH Hendra Zainuddin Al-Qodiri  yang juga Mursyid Thoriqoh Qodiriyah Wa Naqsyabandiyah (TQN) ini, menjelaskan bahwa ia telah menyewa sebuah lokal di dekat bandara untuk dijadikan kantor baru tersebut.

“Saya hari ini bersama Ustad Zaky sudah terjadi kesepakatan, saya atas nama Ketua PCNU Palembang dan Mursyid Thoriqoh Qodiriyah wa Naqsabandiyah menyewa satu lokal yang punya Pak Zaky di sekitar bandara Sultan Mahmud Badaruddin II untuk dijadikan kantor penghubung, Kantor Nahdlatul Ulama Kota Palembang dan Sekretariat Thoriqoh Qodiriyah wa Naqsabandiyah Aulia Cendekia,” Kata Kiai Hendra, Rabu (5/6/2024).

Selain itu, Kiai Hendra berharap keberadaan kantor ini akan membawa banyak manfaat bagi NU dan TQN di Kota Palembang.

“Mohon doa semoga apa yang kita lakukan hari ini untuk kebaikan NU dan Thoriqoh yang ada di Kota Palembang,” tukasnya. (Ali)

BACA JUGA:  Kongres XXI PMII, Gus Abe Minta Kader Percaya Diri Jadi Pemimpin Negeri

Check Also

PCNU Palembang Bersama Muslimat Akan Gelar Istighosah Akbar

NU Palembang Online – Muslimat NU Palembang bersama PCNU Kota Palembang gelar rapat bersama dalam …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *