MWC NU Kalidoni Gelar Majelis Dzikir Ratib Al-Haddad Sekaligus Peringati Haul Puyang Meranggi

NU Palembang Online – Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Kalidoni menggelar Majelis Dzikir Ratib Al-Haddad sekaligus memperingati Haul Puyang Meranggi (Syekh Jamak bin Syekh Abdul Quraisyin) Kelampadu beserta para Puyang lainnya. Acara ini juga memperingati Haul Ke-1 Nyai Juwairiyah binti Rosyid dan Haul Ke-41 Yai Mukhtar bin Muhammad Ali di Masjid Al-Yusro, Jl. Tanjung Harapan Komplek DPRD, Kelurahan Bukit Sangkal, Kecamatan Kalidoni, Kota Palembang, Sabtu malam, (29/6/2024).

Ketua MWC NU Kalidoni, Ustad Muhammad Setiawan, MH, menyatakan bahwa acara ini merupakan bagian dari kegiatan rutin bulanan yang dirangkai dengan peringatan haul para leluhur.

“Acara ini kita laksanakan secara rutin setiap bulan. Namun, kali ini kita rangkum dengan haul para leluhur yang merupakan penyebar agama Islam di Ogan Ilir, yaitu Puyang Meranggi atau Syekh Jamak bin Syekh Abdul Quraisyin yang dimakamkan di Desa Kelampadu, Kecamatan Muara Kuang, Kabupaten Ogan Ilir. Kita juga memperingati haul satu tahun berpulangnya nyai saya dan haul 41 tahun berpulangnya kakek saya,” ujar Ustad Setiawan.

BACA JUGA:  MWC NU Kalidoni Gelar Lailatul Ijtima' Sekaligus Haul Raden Fatah

Dikatakan Ustad Setiawan, kegiatan ini diawali dengan pembacaan Al-Fatihah dan Yasin yang dikhususkan untuk arwah para Puyang dan Sohibul Haul sebelum memulai dzikir Ratib Al-Haddad.

“Jadi, tadi sebelum membaca Ratib Al-Haddad, kita juga membaca Al-Fatihah dan Yasin yang kita khususkan kepada arwah para Puyang dan Sohibul Haul,” tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Ustad Setiawan juga menyampaikan harapannya agar generasi muda dapat terus mengenang jasa-jasa para leluhur yang telah berkontribusi besar dalam penyebaran agama Islam di wilayah tersebut.

“Kita berharap generasi muda dapat terus mengenang dan meneladani jasa-jasa para leluhur yang telah menyebarkan agama Islam di daerah kita ini. Dengan adanya peringatan haul ini, kita dapat mengambil hikmah dan pelajaran dari kehidupan mereka,” ungkapnya. (Ali)

Check Also

PCNU Palembang Bersama Muslimat Akan Gelar Istighosah Akbar

NU Palembang Online – Muslimat NU Palembang bersama PCNU Kota Palembang gelar rapat bersama dalam …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *