MTQ Tingkat Kecamatan

Gebyar Ramadhan, PRNU 30 Ilir Gelar MTQ Tingkat Kecamatan

NU Palembang Online – Dalam rangka hari lahir pengajian ke 2 tahun, Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (PRNU) 30 Ilir gelar Musabaqah Tilawatil Qur’an Tingkat Kecamatan.

Duketahui pendaftaran akan dibuka pada 13-29 Maret 2024, dan pelaksanaan pada Sabtu 30 Maret 2024 Pukul 10.00-Selesai di Langgar Cahaya Islam, dengan HTM. Rp. 5000.

Adapun klasifikasi untuk ibu-ibu tanpa batasan umur, dan anak-anak kelas 3-6. Benefit yang didapat sertifikat, senyum panitia, dan teman baru.

Ketua PRNU 30 Ilir, Ustad Fredi Suhendra, M.Ag mengatakan .enginjak usia yang baru se-umuran jagung yakni ke-2 tahun pengajian Ranting NU 30 Ilir Mengadakan kegiatan gebyar Ramadhan Musabaqah Tilawatil Qur’an tingkat Kecamatan.

“Semoga dengan kegiatan ini lebih menumbuhkan cinta kita kepada Al-Quran. Harapan kami, kemudian pengajian NU Ranting 30 Ilir ini kedepannya bisa istiqamah dan bermanfaat,” Ujarnya.

Kuota terbata, bagi yang berminat bisa langsung menghubungi 088287372024 (Arli) atau 085789710442 (Alvin).

BACA JUGA:  Ratib Al-Haddad Rutinitas Bulanan MWC NU Kalidoni Sebelum Datangnya Bulan Ramadhan

Check Also

Lanjutkan Tradisi, KOPZIPS Ziarahi Sejumlah Makam Ketua DPC Rabithah Alawiyah Palembang

NU Palembang Online — Komunitas Pecinta Ziarah Palembang Darussalam dan Sumatera Selatan (KOPZIPS) terus melestarikan …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *