Ketua Umum GP Ansor, Addin Jauharuddin. Foto : (Ist/net)

Gus Addin Instruksikan GP Ansor dan NU Sumsel Kawal SFC di Liga 2 Musim Depan

NU Palembang Online – Wakil Komisaris Utama (Wakomut) PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM), Addin Jauharuddin, menginstruksikan Gerakan Pemuda (GP) Ansor dan Nahdlatul Ulama (NU) di Sumatera Selatan untuk turut mengawal perjalanan Sriwijaya FC (SFC) di Liga 2 musim depan.

“GP Ansor dan NU basisnya sangat besar di Sumsel. Saya memberikan instruksi agar mereka ikut mengawal SFC musim depan,” ujar Gus Addin dalam keterangannya, Selasa (4/3/2025).

Menurut Ketua Umum GP Ansor periode 2024-2029 ini, GP Ansor dan NU di Sumsel akan melebur bersama para suporter Sriwijaya FC lainnya untuk mendukung tim berjuluk Laskar Wong Kito tersebut.

Gus Addin, sapaan akrab Addin Jauharuddin, menegaskan bahwa pihaknya tidak akan membentuk satuan tugas khusus. Sebaliknya, ia ingin GP Ansor dan NU berbaur dengan para suporter Sriwijaya FC untuk memberikan dukungan maksimal bagi tim kebanggaan masyarakat Sumsel ini.

“GP Ansor dan NU di Sumsel memiliki basis massa yang besar. Mereka akan berbaur dengan suporter dan bahu membahu membantu SFC di musim depan,” katanya.

Meski demikian, ia memastikan bahwa dukungan yang diberikan akan tetap terorganisir, sesuai dengan nilai-nilai kebersamaan dan sportifitas dalam mendukung tim.

BACA JUGA:  Miliki Pemimpin Baru, Ma'ruf Ramadhan Bakal Bina Pelajar NU SU 1 untuk Mengisi Masjid-masjid

“Kita tidak akan membentuk satgas khusus, melainkan akan bergabung dan membaur bersama suporter lainnya untuk mengawal Laskar Wong Kito di kompetisi Liga 2 musim depan,” jelasnya.

Sriwijaya FC baru saja menyelesaikan kompetisi Liga 2 musim 2024/2025. Usai kompetisi, manajemen PT SOM segera menggelar Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) guna mengevaluasi kinerja dan menyusun strategi baru untuk musim berikutnya.

Check Also

PCNU Palembang Beri Penghargaan 12 Tokoh/Instansi yang Berkontribusi Pada NU di Kota Palembang

NU Palembang Online – Sejumlah tokoh dan Instansi mendapat penghargaan pada resepsi hari lahir Nahdlatul …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *